
Dari banyaknya game MOBA pada saat ini, Mobile Legends tetap berada di tingkat game favorit banyak orang. Selain mempunyai banyak fans dan player setia, Mobile Legends juga selalu hadir dengan inovasi baru seperti event yang memberi skin gratis dan lainnya yang menarik minat dengan banyak orang yang memainkannya. Akan tetapi terlepas dari hal tersebut besarnya minat dengan game Mobile Legends, bagaimanakah cara untuk memainkannya bagi seorang pemula yang baru ingin mencobanya.
Menjadi ahli Mobile Legends memang tidak semudah dibayangkan, namun untuk belajar memainkannya bagi yang pemula justru tidak sulit. Sebagai pemula, anda butuh tips memainkan game Mobile Legends menjadikan panduan sebelum team fight di Land of Dawn ini. Ada beberapa tips yang akan berguna untuk pemula yang ingin menjadi Pro Player yang akan kami jelaskan dibawah ini.
1. Memahami Tipe Hero Yang Anda Inginkan.
Jika tertarik untuk memainkan game Mobile Legends sebenarnya untuk belajar dari nol pun tidaklah sulit. Karena hal yang paling dasar yang perlu dipelajari merupakan dengan mengetahui tipe hero apa saja yang ada di dalam game tersebut, misalnya seperti tipe hero marksman, assassin, mage, support, tank, hingga fighter. Jika tipe-tipe hero ini sudah anda ketahui dan bagaimana cara heronya bertarung, maka selanjutnya tinggal pilih tipe hero yang paling cocok untuk anda mainkan. Misalnya anda menginginkan hero yang banyak untuk membantu rekan tim dengan kemampuan heal, maka anda bisa coba dengan belajar menggunakan hero support.
2. Memahami Aturan Dasar Dalam Permainan Orang Lain
Sebagai pemula dalam bermain Mobile Legends jangan bingung mencari sumber pelajaran untuk belajar bermainnya, karena bisa dengan melihat cara orang lain yang bermain secara live. Dalam Mobile Legends, ada opsi untuk bisa membuat permainan kamu ditampilkan secara live dan bisa ditonton oleh siapa saja. Maka dari itu manfaatkan fitur tersebut untuk belajar dari cara orang lain bermain, seperti bagaimana mereka mengawali game dengan farming, menyicil hero lawan, menghancurkan turret, hingga memenangkan war dengan strategi tertentu. Kalau dasar cara bermainnya sudah mengerti dari melihat orang lain bermain, tinggal coba praktikkan saja dengan langsung memainkannya.
3. Pemula Harus Fokus Untuk Belajar Satu Hero
Sebagai pemula yang baru ingin belajar memainkan Game Mobile Legends sudah sewajarnya agar sadar dengan kemampuan diri, cukup untuk fokus terlebih dahulu dengan mempelajari satu hero hingga bisa memainkannya dengan sangat baik. Di mulai dari hero yang mudah dengan dimainkan agar proses belajar anda terasa menyenangkan dan cepat berkembang, lalu anda baru mencoba untuk menpelajari hero lain kalau anda ingin memakai lebih banyak hero. Lebih baik tahu cara menggunakan satu hero dan berkontribusi dengan baik dalam pertandingan dan mengerti menjalankan tugas tepat dengan posisinya jika masih player pemula. Misalnya anda ingin main di posisi roamer, maka tugasnya agar membantu tim dengan skill-skill yang dimiliki dari heronya.
4. Bekerja sama Dengan Sesama Tim lainnya
Tips paling dasar dari lainnya adalah ketika anda belajar untuk memainkan game Mobile Legends anda harus saling support dengan anggota tim. Ingat bahwa Mobile Legends adalah game MOBA 5v5 sehingga agar bisa menang dalam melakukan kerja sama tim. tidak boleh egois dan merasa bisa menang sendiri. Lalu, apa yang bisa dilakukan untuk saling support dengan tim saat bermain. Seperti berkontribusi dalam melakukan war, menjaga turret, bekerja sama dalam strategi agar lebih unggul dan menang dari lawan, sampai saling melindungi kalau ada lawan menyerang.
5. Tidak Boleh Besar Kepala Dan Tingkatkan Skill
Sebagai pemula, tidak boleh besar kepala kalau sudah tahu dasar bermainnya. Ingat bahwa keahlian dalam bermain harus meningkatkan seiring dengan banyaknya pengalaman dalam bermain yang dipelajari. Maka dari itu tips dasar dan terakhirnya adalah belajar trik-trik bermain yang sanagt berguna untuk meningkatkan skill anda. Berguru dari pro player lainnya, lihat dari trik bermain lawan yang bagus agar bisa ditiru, sampai mencoba untuk menciptakan trik tersendiri yang sesuai dengan cara bermain anda.
Kesimpulan
Intinya tidak ada yang mustahil kalau mau belajar memainkan suatu game yang baru untukmu. Menjadikan tips untuk memainkan game Mobile Legends dengan artikel ini bisa anda terapkan. Tidak perlu langsung menjadi jago, yang terpenting anda harus paham terlebih dahulu dengan role dan berbagai hal penting dalam permainan game MOBA yang satu ini. Semoga artikel ini bisa berguna dan
Leave a Reply